SUPLEMEN BAHAN AJAR AMERICAN SIGN LANGUAGE (ASL) UNTUK SISWA SLB-B - Ni Luh Putu Sri Adnyani; Ni Made Rai Wisudariani; Gede Aditra Pradnyana; Putu Wiraningsih; Gede Tegar Kriswinardi; I Made Ardwi Pradnyana

Penulis patut bersyukur karena telah dikarunia kondisi fisik dan pikiran yang sehat sehingga dapat menyelesaikan Suplemen Bahan Ajar American Sign Language (ASL) untuk Siswa Kelas VII SLB ini tepat pada waktunya. Supleman bahan ajar ini merupakan salah satu media yang memiliki kontribusi tinggi dalam memandu pembelajaran dengan menggunakan bahasa isyarat bagi siswa SLB-B. Satu hal utama yang menjadi kekuatan inti dari buku ini adalah kekonkritan materi yang divisualkan dalam wujud gambar. Suplemen bahan ajar ini tidak mungkin dapat disusun dengan baik tanpa dukungan dan bantuan pihak lain. Oleh karena itu, pada kesempatan ini, Penulis menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam merampungkan suplemen bahan ajar ini. Penulis menyadari bahwa tiada karya yang selalu hadir dalam kesempurnaan, tetapi kami meyakini suplemen bahan ajar ini dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam mempermudah dan mempercepat perningkatan kompetensi komunikasi tunarungu-wicara dalam pembeljaran. Dalam rangka penyempurnaan, Penulis sangat berharap kepada semua pihak untuk dapat memberikan masukan konstruktif.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Profil Penerbit

Buku Psikologi Kepribadian (Paradigma, traits, kognitif, behavioristik dan Humanistik)

BUKU KIAI PROSTITUSI